BAB 3. Pemanfaatan Komputer di Masyarakat

 PEMANFAATAN KOMPUTER DI MASYARAKAT

Masyarakat bisa diartikan sebagai seseorang yang harus berhubungan dengan orang lainnya di dalam suatu kumpulan atau suatu kelompok. Untuk memenuhi kebutuhannya manusia memerlukan manusia lainnya, terlihat aneh apabila dalam suatu masyarakat atau kelompok yang bersifat individual. Dimana lembaga pendidikan tidak akan bisa melakukan semua kegiatannya apabila tidak adanya interaksi satu dengan yang lainnya.

Menurut Max Weber, masyarakat merupakan suatu organisasi yang memiliki struktur dimana hakikatnya memiliki nilai-nilai juga harapan pada setiap individunya. Menurut Selo Soemardjan, mendefinisikan masyarakat yang berkumpul atau berkelompok bersama dan akan menghasilkan suatu kebudayaan. Emile Durkheim mengartikan masyarakat sebagai suatu objektif perorangan yang berada dalam suatu perkumpulan atau kelompok. Ada renggang waktu dimana fungsi tersebut untuk menentukan sifat yang sedang berjalan. Memiliki suatu tujuan yang memang sudah di rencanakan.

 

Komputer

Tidak ada yang berbeda dari teknologi komputer dengan teknologi lainya seperti teknologi dalam bidang transportasi seperti pesawat terbang, kapal laut, mobil, televisi dan lain sebagainya. Contoh kecil adanya sistem komputer di jasa pengiriman dengan kemampuan dapat melacak barcode barang yang telah dikirim, data center sebagai penampung ratusan bahkan jutaan data dari seluruh Indonesia.

 

Transportasi

Dengan adanya komputer tentunya seluruh jadwal mulai dari penerbangan ataupun kereta dan transportasi lainnya dapat terpantau secara luas, contoh kecilnya yaitu jadwal pesawat yang tertera pada layar atau monitor besar.

Jasa

Dimana semua pencetakan yang digunakan dengan mesin yang dimotori oleh komputer terprogram.

 

 

Dampak akibat adanya komputer

Dengan adanya komputer pastinya memiliki dampak positif ataupun negatif, dimana kita harus bisa memposisikan diri terhadap adanya komputer yang terus berkembang pada masa kini. Dengan adanya komputer tentunya kita tahu apa saja yang terjadi atau dampak dengan adanya komputer, isu sosialpun berdatangan akibat penggunaan komputer di masyarakat. Adapun beberapa dampak yang ditimbulkan di kehidupan masyarakat :


A.       Dampak yang bersifat positif

1.     Mendapatkan informasi yang lebih mudah dan cepat

Tentunya dengan adanya komputer kita lebih mudah mencari informasi, contohnya yaitu dengan adanya google kita dapat mencari informasi yang ingin kita selidiki lebih lanjut.

2.     Berkomunikasi lebih baik

Tidak bisa dipungkiri pasti dengan adanya komputer kita menjadi lebih mudah berkomunikasi, contohnya penggunaan e-mail, smartphone dan lain sebagainya.

3.     Memudahkan pekerjaan

Dengan adanya komputer yang berdampak pada pekerjaan, pasti komputer sudah banyak sekali membantu dalam bidang pekerjaan di berbagai macam pekerjaan atau berbagai bidang.

4.     Transportasi yang lebih baik

Dengan adanya komputer tentunya alat transportasi semakin mudah contohnya: order ojek online.

 

B.       Dampak yang bersifat negatif

1.     Kurangnya sosialisasi secara langsung

Akibat perkembangan teknologi membuat orang zaman sekarang lebih sering berinteraksi secara online contohnya penggunaan facebook, instagram, dan lain-lain.

2.     Data mudah dicuri

Disaat kita menyimpan data-data penting atau informasi rahasia tentunya komputer yang terkoneksi dengan internet akan dapat dicuri.

3.     Pekerjaan yang digantikan oleh mesin

     Disebagian besar industri banyak yang sudah diambil alih oleh mesin, dimana mesin lebih mudah dioperasikan dan dikendalikan, tidak mengenal lelah 24 jam running pun bisa, dan tanpa gaji.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAB 1. Perkenalan Komputer

BAB 14. Etika Penggunaan Komputer

BAB 13. Etika dan Profesionalisme